Mengganti Teks "Start" pada Tombol Start di Windows

Iseng-iseng blogging, eh nemu artikel yg boleh jg untuk dicoba.Bagi yg belum nyoba, yuk mari qt praktekkan, bagi yg sudah, praktek lagi juga boleh lo...hehehe..;-)
Ternyata eh ternyata qt bs mengganti tulisan "Start" yang ada di tombol start di windows menjadi tulisan-tulisan unik sesuai yang anda inginkan, misalnya menjadi nama anda(biasanya yg narsis2 gt..:-Dv). Gimana caranya, berikut liputannya.


Windows XP punyafitur yang dinamakan Windows File Protection. Apa itu? Yaitu fitur untuk memproteksi file system agar terhindar dari pemodifikasian. Untuk itu kita perlu mendisable Windows File Protection ini agar file yang diedit tidak perlu diganti oleh Windows. File yang akan kita edit adalah Explorer.exe, yang diproteksi juga oleh Windows File Protection. Kita dapat mengedit Explorer.exe jika Explorer.exe tidak lagi menjadi bagian dari Windows File Protection. Program yang digunakan adalah Resource Hacker. Tool ini sejenis program hex editor yang bisa digunakan untuk mengubah teks bitmaps dsb dalam file-file program. So, bisa juga digunakan untuk mengganti tulisan "Start" pada tombol start di Windows.

Caranya adalah,first adalah dengan mengeluarkan explorer dari file protection. Second, mendisable Windows File Protection agar file yang diedit tidak perlu diganti oleh Windows.

Untuk mendisable Windows File Protection adalah dengan mengetik %systemroot%\system32\Restore pada Run.

Maka akan muncul jendela Restore yang berisi file filelist.xml.
 
JIka tidak tidak terdapat file filelist.xml lakukan perintah berikut ini:
  • Pada jendela Restore klik Tools -> Folder Option ->View. 
  • Hilangkan tanda cawang pada "Hide protected operating system file (recommend)".
  • Klik pada bagian "Show hidden files and folders".
  • Hilangkan tanda cawang pada "Hide extensions for unknown file types".
  • Ok.
Setelah muncul file filelist.xml pada jendela restore, klik kanan file tersebut, kemudian klik properties. Hilangkan tanda cawang pada "Read-only".Ok.
Dengan seperti ini kita bisa mengedit filelist.xml. File ini dapat dibuka dengan notepad.



Next ketikkan "%systemroot%\system32\dllcache" pada Run, maka akan muncul jendela dllcache. Cari dan Hapus file Explorer.exe. Untuk mengedit Explorer.exe ini adalah dengan menjalankan Resource Hacker. Program ResHacker.exe dapat didownload di sini.

Pada jendela ResHacker klik File->Open-> Explorer.exe yang berlokasi di C:\windows\explorer.exe.
Untuk mengubah teks "Start" pada tombol start lakukan perintah berikut ini:
  • String Table > 37 > 1033.
  • Mengganti teks "start" pada jendela kanan dengan tulisan yang diinginkan, misalnya "Monggo". Setelah itu tekan tombol Compile Script.
  • String Table > 38 > 1033.
  • Mengubah teks "start" dengan "Monggo", kemudian tekan tombol Compile Script.
  • Simpan perubahan agar perubahan berdampak ke system (file > save).
  • Restart komputer.
Hasilnya adalah....
Sudah berhasilkah anda ???

Read More..

SENI MELIPAT BAJU


Di akhir-akhir minggu, biasanya anak kos sibuk dengan PR khusus yaitu cuci bajunya. Ya kn.......
Nyuci aja udah repot, apalagi kalo udah kering, pasti malez untuk nglipat kostum2nya itu.Fyuhhh...:-(

Nah, temen2 udah mencoba tips yang satu ini. Cukup dengan tiga langkah,seettttttt, jadilah lipatan baju yang rapi. Ahaaa....:-D
Coba deh download video seni melipat baju di sini.

Read More..

PEMROSESAN FORM

Pemrosesan form (form processing) merupakan operasi mendasar pada
aplikasi web. Contohnya adalah pada waktu menerima masukkkan dari user,
kita membutuhkan form login, seperti yang ada pada project kita berikut ini.

Di bawah ini adalah aplikasi login form sederhana dengan tanpa menggunakan
database. Form ini terdiri dari Username dan Password. Username dan Password sudah dimasukkan dalam program php.
Tampilan awal dari form login adalah sebagai berikut.


Script html-nya adalah sebagai berikut:


Sementara script php-nya bisa dilihat di sini.

Read More..

MEN-GENERATE TABEL MELALUI PHP

PHP atau yang disebut sebagai Hypertext Preprocessor, merupakan bahasa yang
dimaksudkan untuk menghasilkan halaman-halaman web yang dinamis.
Kita dapat membuat aplikasi web—baik lokal maupun Internet—dinamis dan atraktif melalui PHP .
Berikut ini adalah program sederhana untuk men-generate sel tabel secara fleksibel. Tekniknya adalah dengan membuat sebuah fungsi yang menerima argumen berupa jumlah sel dan jumlah kolom. Jadi, pembentukan sel tabel didasarkan pada nilai jumlah sel dan jumlah kolom yang diberikan.

Tampilan awal yaitu dengan cara memasukkan jumlah baris, kolom dan sell, seperti pada gambar berikut:









Setelah anda memasukkan jumlah baris, kolom, dan sell, maka tampilan berikutnya adalah sebagai berikut:









Script html-nya bisa didownload di sini (click).
Sementara script php-nya click di sini.

Read More..

PASSING ARGUMEN

Dalam PHP dikenal istilah passing argumen. Variabel yang diberikan
method itulah yang dinamakan dengan passing argumen. Contoh dari passing
argumen pada pemrograman PhP adalah passing by value dan passing vy reference.
Adapun penjelasannya adalah sebagai berikut:
1. Passing by value
Passing by value berarti PHP membuat salinan dari argumen yang asli. Argumen yang asli tidak akan berubah walaupun terjadi manipulasi terhadap argument tersebut karena argumen salinan yang akan dimanipulasi, sementara argument asli tidak terpengaruh.


Fungsi jumlah($nilai) akan memasukkan variable $input ke dalam argumennya artinya nilai dari $input adalah argument asli yaitu bernilai 7. Kemudian PHP akan menyalin nilai tersebut. Hasil salinan itulah yang akan dimanipulasi melalui proses manipulasi sebagai berikut:

$nilai++;
$nilai = $nilai + 1
$nilai = 7 + 1
$nilai = 8

Outputnya adalah echo $input;
Variable $input yang diminta di sini adalah variable aslinya, bukan hasil manipulasi fungsi. Jadi outputnya adalah 7 bukan 8.


2. Passing by reference
Berbeda dengan passing by value, passing by reference akan membawa argument asli ke dalam fungsi. Jadi argument asli tersebut akan ikut berubah ketika terjadi proses manipulasi.





Nilai yang diminta dan dimanipulasi adalah nilai aslinya. Jadi outputnya adalah hasil manipulasi tersebut, yaitu 8.

Read More..

Tom and Jerry mbok ya yang Rukun...


Hey sobat sekaliyan, seneng ama kartun yg satu ini. Memang sih, ceritanya agak menyebalkan. Tp menggemaskan n bikin ketawa. Ngelihat tingkah polah si tom and jerry tu bikin gemessss....Apalagi lhat akal cerdiknya si jerry yg bikin pusing si tom.Heheheeee....Ni videonya, kaliyan bisa download (di sini)
Atau bagi penggemar Tom and Jerry, kaliyan bisa download videonya di sini

Read More..

Aplikasi Pemesanan menggunakan DHTML dan Javascript


Nama lain dari pemrograman adalah scripting. Script dapat disisipkan ke dalam dokumen HTML. DHTML (Dynamic HTML) merupakan suatu teknik untuk menciptakan
halaman web yang interaktif dengan cara mengombinasikan elemen-elemen
seperti HTML, style sheet, dan scripting. Jadi, DHTML bukanlah suatu jenis
bahasa pemrograman melainkan hanya sekadar istilah saja. Pada bagian ini,
pembuatan DHTML akan dilakukan dengan memanfaatkan JavaScript, yaitu pada aplikasi pemesanan seperti yang terlihat pada gambar di samping.
Aplikasi pemesanan ini memiliki spesifikasi:

1. Field Harga, Jumlah Total, Diskon, dan Jumlah Dibayar bersifat read-only
2. Jika pesan disi, maka field jumlah total secara otomatis akan menghitung totalnya, termasuk juga field jumlah dibayar.
Rumus:
Jumlah Total = ∑ (harga * pesan)
Jumlah Dibayar = Jumlah Total - Diskon
3. Jika pembelian lebih dari 50000, maka field diskon secara otomatis
akan berisi nilai diskon sebesar 10000 (tidak berlaku kelipatannya)
dan otomatis pula field jumlah dibayar akan berkurang
4. Jika tombol Batal diklik, maka semua field Pesan akan dibersihkan
Anda dapat melihat script lengkapnya di sini

Read More..

Desain Layout


Kali ini kita akan mencoba membuat desain layout sederhana yang di dalamnya terdapat header, menu, content, dan footer dengan style terpisah. Tampilan sederhananya seperti pada gambar di samping.
Pertama, definisikan style seperti di bawah ini dan simpan dengan nama desain.css
Berikut script css-nya:

#wrapper {
margin:auto;
width: 1260px;
border: 3px solid red;
}
#header {
margin: 2px 0;
height: 100px;
border: 1px solid blue;
}

#separateheader {
clear: both;
width: 1260px;
height: 9px;
}

#inner {
width: 1260px
height: auto;
float: left;
margin: 0 0;
border: 2px solid orange;
}

#sidebar {
float: left;
margin-right: 30px;
width: 200px;
height: 350px;
border: 1px solid yellow;
border: 1px solid blue;
}


#content {
float: left;
width: 1015px;
height: 350px;
border: 1px solid black;
}

#topcontent {
float: left;
width: 1014px;
height: 100px;
border: 2px solid orange;
}
#maincontent {
float: left;
width: 750px;
height: 248px;
border: 1px solid blue;
}

#rightcontent {
float: right;
width : 220px;
height : 220px;
border : 1px solid black;
}
#footer {
clear: both;
height: 50px;
border: 1px solid blue;
padding: 10px 0 0 0;
font-size: 15px;
font-weight: bold;
text-align : center;
font-family: "comic sans series", Times, serif;
color: orange;
}

Selanjutnya membuat desain layout dan simpan dengan nama dengan nama desain.htmml
Untuk mengetahui script desain layoutnya klik di sini

Read More..

Desain Tabel Perbandingan


Masih seputar grafik berbasis tabel.
Berikut ini kita akan memanfaatkan fitur pengelompokan seperti gambar di samping.
Untuk scriptnya bisa dilihat (di sini)

Read More..

Grafik Batang Statis


Terdapat elemen-elemen HTML yang biasanya sering kita gunakan diantaranya:
- Link
- Tabel
- Frame
- Form
Salah satu implementasinya adalah membuat kreasi batang grafik statis seperti gambar di samping dengan memanfaatkan elemen tabel.
Berikut ini adalah scriptnya: (Click di sini)

Read More..

Apa aja ya Software Video Editing ???

Sampai saat ini banyak bertaburan software video editing. Beberapa di antaranya digunakan di masyarakat luas atau digunakan untuk orang-orang tertentu. Mau tau apa aja?Ini dia.

Adobe Premiere

Software ini adalah yang paling banyak digunakan karena relatif mudah untuk dipelajari dalam waktu singkat. Software dari Adobe ini menjadi pilihan software editing yang digunakan untuk rumah-rumah produksi, televisi, atau lainnya. versi terbarunya adalah Adobe Premiere CS4.

Sony Vegas
selain bisa untuk mengedit video, software besutan dari Sony ini bisa untuk mengedit audio.Salah satu Sony Vegas yang terbaru yaitu Sony Vegas Pro 9.0. Video yang dihasilkan mempunyai kualitas Hight Definition (HD). Selain itu suara dalam yang dihasilkan memiliki kualitas bagus.

Final Cut Pro

Apple merupakan sebuah perusahaan besar dari Amerika yang memiliki software yang canggih. Salah satunya adalah Final Cut Pro.Final Cut Pro memiliki beberapa macam versi, salah satunya adalah versi 5.1.
Appel menanamkan beberapa tool untuk mengedit video seperti mengolah video HDV, Soundtrack Pro, serta aplikasi rendering grafis yang mengoptimalkan GPU pada graphic card

Windows Movie Maker 2.6 (Vista)
Software keluaran Windows ini mampu untuk menyulap video dan audio menjadi lebih hidup. Kelebihan yang dimiliki Windows Movie Maker adalah mudah dalam penggunaannya dan akan mendatangkan keuntungan bagii yang baru terjun dalam dunia perfilman.

Camtasia Studio 6.0
Software ini kebanyakan dipakai oleh para tutor.Software ini membantu menghasilkan video dengan cara merekam dari komputer. keuntungan lain dari Camtasia adalah tidak perlu mengedit hasil rekaman yang sudah direkam ke sofware editing video lainnya.Hal ini karena sofware ini memiliki fitur untuk mengedit video yang sudah direkam. Hasil dari Camtasia ini juga memiliki kualitas yang tinggi.

Cyberlink Power Director

Fasilitas yang dimiliki oleh software ini antara lain sistem editing seperti join, transition, cut, title, tiling, serta audio. Dan juga memiliki tambahan untuk memanipulasi warna video seperti bright, saturation, serta contrast. Selain itu terdapat beberapa hal yang dapat memudahkan proses editing video seperti drag & drop, cut, serta fitur lainnya. Perbedaan antara software ini dengan software yang lainnya yaitu menghasilkan video dengan format MPEG dan MPEG2.

Pinnacle Studio 11

Program terbaru dari Pinnacle yakni Pinnacle Studio 11. Keunggulan yang dimiliki program ini adalah Pinnacle Studio 11 mempunyai fasilitas yang lebih lengkap seperti Capture, editing video, burning disk hd, kemampuan AVCHD Cutting-Edge, kompatibelitas dengan Windows Vista. Software ini telah diperbaiki dalam hal kecepatan.

Ulead Video Studio 11

Merupakan software besutan dari Corel.Bagi anda yang akan mengedit video dengan PC, software ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Software ini memberikan kemudahan dan kesederhanaan dalam penggunaannya. Aplikasi ini mampu mendukung video dengan format DVD. Software juga bisa menghasilkan video dengan format Avi, DV, MPGE atau DVD.

Read More..

Mampir ke sini dulu sebelum ke Windows 7


Tidak diragukan lagi Windows 7 adalah salah satu sistem operasi terbaik saat ini. Bagi anda yang berkeinginan untuk upgrade, alangkah baiknya mengetahui terlebih dahulu informasi seputar Windows 7.

Upgrade ke Windows 7 tersedia dari:
- Windows Vista Home Premium ke Windows 7 Home Premium
- Windows Vista Business ke Windows 7 Profesional
- Windows Vista Ultimate ke Windows 7 Ultimate
Bagi yang menjalankan XP yang ingin mengupgrade ke Windows 7, maka anda harus menjalankan "clean installation".
Setiap edisi Windows 7 dapat dengan mudah diupgrade ke edisi yang lebih tinggi menggunakan fitur Anytime Upgrade. Caranya dengan membeli serial key secara online.

Tiga edisi Windows 7 yang tersedia di pasaran di antaranya:

Windows 7 Home Premium
Biasanya digunakan oleh kebanyakan pengguna komputer. Sistem operasi ini sesuai untuk menjalankan tugas-tugas harian, browsing internet, menonton, dan mendengarkan file-file media, menyimpan gambar, bekerja dengan dokumen dan presentasi, serta segala sesuatu yang biasa dilakukan pada komputer. harga retail untuk Home Premium Full Edition sekitar $145.

Windows 7 Profesional
Memiliki semua fitur Home Premium plus dukungan bagi Windows XP Mode,Domain join, keamanan networking yang maksimal, serta full back-up dan restore. Fitur-fitur ini merupakan edisi yang harus ada bagi bisnis kecil dan menengah atau home-user yang berpengalaman.

Windows 7 Ultimate

Memungkinkan anda memilih kurang lebih 35 bahasa dan tetap akan mempertahankan data-data dengan aman berkat bantuan pre-installed BitLocker. Begitu terinstal dan berjalan , maka BitLocker akan meng-encrypt semua password dan informasi yang sensitif dari tindakan pencurian.
Windows 7 ultimate Full dijual dengan harga $245.

Sebelum anda membeli edisi Windows 7, ketahuilah bahwa apakah komputer anda Windows 7 compatible. Caranya dengan mendownload, kemudian install dan menjalankan Windows 7 Upgrade Advisor. Tool ini akan menscan seluruh hardware, program dan device komputer dan pemberitahuan perihal kompabilitasnya.

Read More..

Yuk Belajar membuat Tampilan Web Sederhana


Keinginan untuk dapat membangun website sendiri mungkin ada di benak para pecinta IT.
Hal ini berawal dari pemrograman web. Mempelajari dasar-dasar HTML adalah yang pertama dilakukan oleh pemula seperti saya ini.heheee...
Apa itu HTML? HTML merupakan dokumen standar yang digunakan untuk
mendesain halaman web.
Berikut ini adalah kebutuhan-kebutuhan yang minimal diperlukan:
a. WampServer
b. Web Browser
c. Editor Teks
d. HTML Validator
Oke, kita coba dengan membuat tampilan web sederhana seperti di atas, n berikut ini scriptnya :click di sini

Read More..

Kecerdasan Spiritual???Yang kayak gimana ya...


Keyakinan bahwa "AKU BISA!!!" kadang mengantarkan kita kepada alam bawah sadar. Keyakinan itu merupakan kekuatan besar untuk menyelesaikan suatu masalah.
Apa sich SQ?
Kecerdasan ini adalah kecerdasan yang mengangkat fungsi jiwa sebagai perangkat internal diri yang memiliki kemampuan dan kepekaan dalam melihat makna yang ada di balik kenyataan yang ada. Kecerdasan spiritual lebih berurusan dengan pencerahan jiwa. Orang yang ber – SQ tinggi mampu memaknai penderitaan hidup dengan memberi makna positif pada setiap peristiwa, masalah, bahkan penderitaan yang dialaminya. Dengan memberi makna yang positif itu, ia mampu membangkitkan jiwanya dan melakukan perbuatan dan tindakan yang positif.
So bersihkan hati dan pikiran untuk maraih sukses mimpimu!!!
BRAVO!!!

Read More..

Trenggalek Berteman Hati

Da yang tau dengan Trenggalek city?
Salah satu kabupaten yang ayem tentrem, subur loh jinawi, n yang pasti ngangeni cah...

Ada apa aj sich d trenggalek?
Pengen tau seputar apanya dulu...Kuliner?
D sini ada camilan yang namanya "Alen-Alen".Alen2 adalah camilan khas Trenggalek dg yellow colornya yang gurih, kriuk2 dh pokoknya...Selain rasa bawang juga ada yang pedas..(Jadi iklan nich.heeee...)
Ada juga yang namanya "MANCO".Keren kn namanya...Manco jg renyahlo.Dengan balutan cream gula jawa, bertabur wijen di dalamnya.
Mo yang lebih mantap? Ada "Ayam Lodo".Bener-bener mak nyus tu...
Jadi pengen mudik nich...

Di Trenggalek jg bnyak wisata2 bahari.Ada pantai prigi, pelang, munjungan.Nah, ni munjungan ini ni yang ikannya mantep2.Munjungan terkenal dengan ikan lautnya yg gurih..Mau???Heee...

Demikian sekilas intermezzo untuk mengobati kangenq pada tanah air kutho nggalek.
Miss u tanah airku..^_^

Read More..